Sosok Taufiq Ismail lebih kita kenal sebagai salah satu penyair Indonesia dengan berbagai karyanya dalam bentuk puisi. Beliau masuk dalam kategori penyair Angkatan'66. Walaupun beliau penyair, ternya beliau bukan alumni Fakultas Sastra, melainkan beliau mempunyai gelar sebagai Dokter Hewan.
Pada tahun 1983, saat diwawancarai oleh wartawan "Minggu Merdeka", Beliau mengatakan bahwa sebenarnya beliau ingin mempunyai usaha peternakan sendiri sesuai dnegan latar belakang pendidikannya. Namun sayang harapannya tersebut tidak dapat tercapai. Meskipun demikian, Tufiq ismail tetap kental dengan hewan melalui karya-karyanya seperti sajak yang berjudul "Kisah Beruang", "Kisah singa yang memburu bersama serigala dan Anjing Geladak", "Kisah Saudagar dan Burung Beo", "Kisah Burung Merak", dan beberapa judul lainnya. Menurut beliau sajak itu menggambarkan kehidupan binatang yang mirip dengan kehidupan manusia.
Sumber: Minggu Merdeka, 6 Nopember 1983 Halaman 3 Kolom 4. Koleksi Layanan Surat Kabar Langka Terjilid Perpustakaan Nasional RI (SKALA Team)
#TaufiqIsmail
No comments:
Post a Comment