29 March 2014

REVITALISASI ADIPURA MENUJU KOTA BERKELANJUTAN (2020-2030)

Disampaikan oleh :
Sudirman, Assisten Deputi Urusan Pengelolaan Sampah Kementerian Lingkungan Hidup dalam Assistensi Pembinaan Adipura Kota Magelang 2013-2014 pada hari Jum’at, 28 Maret 2014, di Pendopo Pengabdian Kota Magelang

Latar Belakang
1.   Program Adipura sudah dilakukan sejak tahun 1986 :
1.0    Adipura Bersih    1986-1997
2.0    Bangun Praja (Good Governance)  2002-2004
3.0    Adipura Bersih dan Teduh     2005-2013
4.0    Adipura Kota Berkelanjutan   2014-2030
5.0    Adipura Liveable City   2014-2030
2.   Peningkatan tekanan terhadap kualitas dan daya dukung lingkungan perkotaan:
a.   Peningkatan jumlah penduduk perkotaan (urbanisasi dan kelahiran)
b.   Peningkatan kebutuhan ruang dan sumberdaya alam perkotaan (Ruang Terbuka Hijau, Ruang Publik, Energi dan Air Bersih, Infrastruktur perkotaan/Transportasi dan Saran Lingkungan)
c.   Penurunan kualitas dan daya dukung lingkungan (Peningkatan jumlah sampah, Penurunan kualitas udara dan air, Kelangkaan Energi)
Pokok Masalah
      Bagaimana merevitaliasi Program Adipura secara inovatif  sehingga efektif dalam meningkatkan kualitas dan daya dukung Lingkungan Perkotaan guna mewujudkan kota bersih, teduh, sehat dan berkelanjutan
Penguatan Konsep Adipura Kencana
Instrumen Insentif Reputasi
a.    Tujuan
Mendorong kepemimpinan Walikota/Bupati dalam mendukung Good Environmental Governance guna mewujudkan Kota yang Bersih, Teduh, Sehat dan Berkelanjutan dengan dukungan partisipasi masyarakat serta dunia usaha

b.    Sasaran
Terwujudnya kota yang Bersih, Teduh, Sehat, dan Berkelanjutan melalui Penurunan Beban Pencemaran, Penurunan  Laju Kerusakan dan Peningkatan Kapasitas secara berkelanjutan





28 March 2014

ASSISTENSI PEMBINAAN ADIPURA KOTA MAGELANG 2013 -2014

Pemerintah Kota Magelang menyelenggarakan kegiatan Assistensi Pembinaan Adipura Kota Magelang 2013 -2014 pada hari Jum'at, 28 Maret 2014 pada jam : 13.30 WIB - selesai, bertempat di Pendopo Pengabdian, Rumah Dinas Walikota Magelang.
Susunan acara :
1. Laporan penyelenggara kegiatan oleh Bapak Eri Widyo Saptoko, Kepala Dinas Kebersihan, Pertamanan dan Tata Kota Kota Magelang.
2. Narasumber Assistensi Pembinaan Adipura oleh Bapak Soedirman, Assisten Deputi Urusan Pengelolaan Sampah Kementerian Lingkungan Hidup
Materi assistensi yang disampaikan Bapak Sudirman, antara lain :
- Kota yang bersih, kota yang hijau dan kota yang sehat
- Kota yang Berkelanjutan
- Budaya 3R (reduce, Reuse dan Recycle)
- Penataan Pengelolaan Sampah
- Kemandirian Pangan
- Kepedulian warga dalam menjaga kebersihan
- Kemandirian energi
- Kemandirian air
- Komitmen Pengelolaan Sampah (RPJMD, KKelembagaan, Kebersihan)
- Nilai Ekonomis dalam pengembangan kampung organik
3. Stretching oleh Bapak Sugiharto, Sekretaris Daerah Kota Magelang.
Beberapa stretching yang disampaikan Bapak Sugiharto yaitu :
- Surat dukungan kegiatan non fisik
- Kajian aspek ekonomi tentang keuntungan pemanfaatan solar cell, kemanfaatan yang diperoleh warga dengan adanya kampung organik dan keuntungan masyarakat dengan adanya gas methan yang diubah menjadi sumber daya listrik dan sumber daya gas.
- Satgas melakukan evaluasi kebersihan masing masing wilayah
- Masing masing SKPD berusaha untuk berpartisipasi dalam mendapatkan Adipura Kencana
4. Sambutan Walikota Magelang yang dibacakan oleh Bapak Joko Prasetyo, Wakil Walikota Magelang




















27 March 2014

KONSULTASI PENGADAAN ALAT BERAT BERSAMA Dr Ir SUBARMONO, M.T, P.E

Menindaklanjuti hasil rapat koordinasi Persiapan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah pada Dinas Kebersihan, Pertamanan dan Tata Kota Kota Magelang pada hari Senin, 24 Maret 2014. Widoyoko, Kasi Pengelolaan Kebersihan pada DKPT Kota Magelang bersama dengan Rudi Siswanto, Kepala UPTD TPSA pada DKPT Kota Magelang pada hari Kamis, 27 Maret 2014, mengadakan Konsultasi dengan pakar teknik dan industri dari Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, Dr. Ir. Subarmono, M.T, P.E.
Dr. Ir. Subarmono, M.T, P.E, adalah seorang dosen pengajar S1, S2 dan S3 pada Fakultas Teknik Mesin dan Industri pada Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.

22 March 2014

KERJA BAKTI

Dalam Rangka Mewujudkan Kota Magelang yang Bersih, Indah dan Nyaman, Pemerintah Kota Magelang bersama Institusi TNI/Polri dan Warga Masyarakat, Menyelenggarakan Kerja Bakti Massal pada hari Jum'at, 21 Maret 2014, jam : 07.00 WIB - selesai, dengan lokasi di Jalan Urip Sumohardjo dan Jalan Soekarno Hatta.